Kacamata komputer: Meredakan ketegangan mata akibat komputer
Saat Anda bekerja menggunakan komputer untuk waktu yang lama, biasanya Anda akan mengalami ketegangan mata, penglihatan kabur, mata merah, dan gejala lain sindrom penglihatan komputer (CVS). Kondisi ini disebabkan karena kebutuhan visual untuk pekerjaan komputer tidak sama dengan kebanyakan aktivitas lainnya.
Jika Anda berusia di bawah 40 tahun, ketegangan mata atau penglihatan kabur saat bekerja di depan komputer bisa jadi disebabkan ketidakmampuan mata Anda untuk tetap fokus secara akurat pada layar atau karena mata Anda kesulitan untuk mengubah fokus dari keyboard ke layar dan kembali lagi untuk waktu yang lama. Gangguan fokus (akomodasi) ini sering kali dikaitkan dengan CVS.
Jika Anda berusia di atas 40 tahun, gangguan tersebut bisa jadi disebabkan oleh munculnya presbiopia —hilangnya kemampuan fokus jarak dekat terkait dengan usia. Kondisi ini juga dapat menimbulkan gejala CVS.
Apa yang dapat Anda lakukan? Untuk permulaan, Anda perlu menjalani pemeriksaan mata komprehensif untuk mengesampingkan adanya masalah penglihatan dan memperbarui resep kacamata Anda. Penelitian seperti ini yang dipublikasikan oleh Optometry menunjukkan bahwa sejumlah kecil ketidakakuratan dalam lensa yang diresepkan untuk Anda dapat turut menyebabkan masalah penglihatan komputer.
Jika kacamata Anda sudah diperbarui (atau Anda tidak membutuhkan kacamata resep untuk sebagian besar tugas) dan Anda terus mengalami ketidaknyamanan mata saat bekerja di depan komputer, pertimbangkan untuk membeli kacamata komputer khusus cahaya biru. Kacamata khusus ini diresepkan secara spesifik untuk mengurangi ketegangan mata dan menghasilkan penglihatan senyaman mungkin bagi Anda di depan komputer.
Mengapa harus kacamata komputer?
Kacamata komputer berbeda dari kacamata biasa atau kacamata baca dalam hal mengoptimalkan penglihatan Anda saat memandang ke layar komputer.
Layar komputer biasanya diposisikan 20 hingga 26 inci dari mata pengguna. Jarak ini dianggap sebagai zona penglihatan menengah—lebih dekat dibandingkan penglihatan mengemudi (“jauh”) tetapi lebih jauh dibandingkan penglihatan membaca (“dekat”).
Anak-anak dan pemuda yang membutuhkan kacamata resep biasanya akan diresepkan lensa penglihatan tunggal. Lensa ini mengoreksi rabun jauh, rabun dekat, dan/atau astigmatisme pemakainya, dan bentuk lensa di dalam mata disesuaikan secara otomatis untuk memberikan daya perbesaran tambahan yang diperlukan untuk penglihatan komputer dan penglihatan dekat.
Jika penglihatan dekat seseorang menjadi kurang jelas akibat presbiopia setelah usia 40 tahun, hilangnya kemampuan fokus secara alami yang terkait usia ini dapat memengaruhi kemampuan membaca dan melihat layar ponsel atau komputer dengan jelas dan nyaman. Lensa bifokal dapat membantu memberikan penglihatan jauh dan dekat yang jelas, tetapi penglihatan menengah (yang diperlukan untuk menggunakan komputer dan melihat layar ponsel Anda) sering kali tetap bermasalah. Dan lensa progresif atau trifokal, meskipun cukup membantu untuk penglihatan sedang, sering kali tidak memiliki zona menengah yang cukup besar untuk kenyamanan bekerja di depan komputer.
Apakah kacamata komputer benar-benar berfungsi?
Tanpa kacamata komputer, banyak pengguna komputer sering kali mengalami penglihatan kabur, ketegangan mata, dan sakit kepala —gejala utama untuk sindrom penglihatan komputer. Lebih buruk lagi, banyak orang berusaha mengompensasi penglihatan kabur mereka dengan mencondongkan tubuhnya ke depan atau dengan memiringkan kepalanya untuk melihat melalui bagian bawah kacamata mereka. Kedua tindakan ini dapat mengakibatkan sakit pada leher, bahu, dan punggung.
Meskipun kadang-kadang disebut “kacamata baca komputer,” namun yang paling tepat adalah dengan menyebutnya sebagai kacamata yang dirancang spesifik untuk penggunaan komputer atau “kacamata komputer” untuk membedakannya dari kacamata baca konvensional.
Secara umum, kacamata komputer memiliki sekitar 60% kekuatan perbesaran kacamata baca. Tetapi perbesaran optimalnya bergantung pada seberapa jauh Anda duduk dari layar komputer Anda dan sedekat apa Anda ingin memegang perangkat digital Anda.
Kacamata komputer juga harus mengoreksi secara akurat astigmatisme yang mungkin Anda alami, dan pengukuran yang tepat harus diambil untuk memastikan pusat optik masing-masing lensa berada tepat di depan pupil Anda saat Anda menggunakan jarak kerja yang Anda inginkan.
Karena alasan ini, kacamata komputer harus disesuaikan dengan kebutuhan Anda masing-masing. Mengenakan kacamata baca nonresep yang lebih lemah saat menggunakan komputer dan melihat perangkat digital Anda biasanya tidak akan memberikan koreksi penglihatan yang akurat yang Anda butuhkan untuk mempertahankan ketajaman dan kenyamanan.
Kacamata komputer menempatkan kekuatan lensa optimal untuk melihat layar komputer Anda tepat saat Anda membutuhkannya untuk bidang pandang yang jelas dan luas tanpa memerlukan upaya fokus berlebihan atau postur yang tidak sehat. Riset universitas juga menunjukkan bahwa kacamata komputer khusus dapat meningkatkan produktivitas pekerja secara signifikan.
Desain lensa untuk kacamata komputer
Banyak desain lensa khusus yang cocok untuk digunakan pada kacamata komputer—apakah Anda menggunakan komputer terutama untuk bekerja atau bermain. Karena lensa ini diresepkan secara khusus untuk penggunaan komputer, sehingga tidak cocok jika digunakan untuk mengemudi atau sebagai kacamata biasa.
Kacamata komputer yang paling sederhana dilengkapi lensa penglihatan tunggal dengan modifikasi kekuatan lensa yang diresepkan untuk memberikan penglihatan paling nyaman di depan layar komputer. Kekuatan lensa ini mengurangi besarnya akomodasi yang dibutuhkan untuk menjaga agar objek tetap fokus pada jarak layar komputer dan memberikan bidang pandang terbesar.
Kacamata komputer penglihatan tunggal mengurangi risiko ketegangan mata digital, penglihatan kabur, dan postur yang kurang alami yang dapat mengakibatkan sakit leher dan punggung, dan dapat digunakan dengan nyaman oleh pengguna komputer baik yang masih muda maupun sudah tua.
Desain lensa lain yang populer untuk kacamata komputer adalah lensa progresif kerja—lensa multifokal tanpa garis yang mengoreksi penglihatan dekat, sedang, dan jauh.
Lensa progresif kerja memiliki zona menengah yang lebih besar dibandingkan lensa progresif biasa untuk menghasilkan penglihatan yang lebih nyaman di depan layar komputer. Tetapi dalam hal ini area lensa untuk penglihatan jarak jauh menjadi lebih sempit, sehingga lensa ini tidak dianjurkan untuk mengemudi atau untuk tugas penglihatan jarak jauh lainnya yang signifikan.
Lensa lain yang digunakan untuk kacamata komputer di antaranya lensa bifokal dan trifokal untuk kerja. Lensa multifokal bergaris ini memiliki zona yang lebih besar untuk penglihatan menengah dan dekat dibandingkan lensa bifokal dan trifokal, dan posisi zona menengah dan zona dekat dapat diatur sesuai kebutuhan penglihatan komputer Anda.
Ahli perawatan mata profesional Anda dapat membantu Anda menentukan desain lensa mana yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda akan kacamata komputer.
Pelapis dan warna lensa
Untuk kenyamanan maksimum, lensa pada kacamata komputer Anda harus diberi pelapis antipantul. Kadang-kadang disebut perlakuan antisilau, pelapis antipantul (AR) menghilangkan pantulan cahaya dari permukaan depan dan belakang lensa Anda yang dapat menyebabkan ketegangan mata.
Selain itu, kacamata komputer dengan lensa fotokromik dapat melindungi mata Anda dari cahaya biru tampak berenergi tinggi yang berbahaya dari layar komputer dan perangkat digital Anda—dan secara otomatis juga akan berubah gelap di bawah sinar matahari di luar ruangan.
Ahli perawatan mata profesional Anda juga dapat merekomendasikan penambahan warna terang ke kacamata komputer Anda untuk mengurangi silau yang ditimbulkan oleh pencahayaan kuat dari atas kepala dan untuk meningkatkan kontras.
Untuk informasi selengkapnya seputar warna dan pelapis antipantul untuk kacamata komputer Anda, konsultasikan dengan ahli perawatan mata profesional Anda.
Tempat membeli kacamata komputer
Redam godaan untuk membeli kacamata baca yang dijual bebas untuk digunakan sebagai kacamata layar komputer.
Karena resep kacamata yang akurat sangat penting jika Anda ingin mendapatkan manfaat optimal dari kacamata komputer, maka Anda disarankan untuk membeli kacamata ini dari Ahli perawatan mata profesional yang memahami dengan baik.
Sebelum menjadwalkan pemeriksaan mata, ukur seberapa jauh posisi duduk Anda dari komputer Anda. Ukur dari jembatan hidung Anda ke permukaan layar komputer Anda.
Bawa serta ukuran ini saat Anda menjalani pemeriksaan mata sehingga dapat digunakan untuk membantu menentukan kekuatan lensa optimal bagi kacamata komputer Anda, plus pemasangan yang pas pada wajah Anda.
Selain itu, baca tips ergonomi komputer ini untuk membantu Anda menyusun workstation komputer Anda untuk kenyamanan optimum.
Gina White dan James E. Sheedy, OD, juga berkontribusi dalam artikel ini.
Halaman diterbitkan di Selasa, 15 Juni 2021